Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

•Pengertian Seni Tari – Fungsi, Peranan, Jenis, Contoh, Para Ahli ~ Epicologi

Pengertian Seni Tari – Fungsi, Peranan, Jenis, Contoh, Para Ahli - Keingintahuan adalah cara manusia berkembang. Kata-kata yang indah ya? hehehe. Tanpa rasa ingin tahu mungkin Anda tidak akan bersusah payah mencari informasi tentang "Pengertian Seni Tari – Fungsi, Peranan, Jenis, Contoh, Para Ahli?". Hal ini terbukti dengan hadirnya Anda di situs Epicologi. Sebuah situs yang memuat berbagai informasi, mulai dari game, aplikasi, tutorial, tips, materi pelajaran dan masih banyak lagi lainnya.

Pada kesempatan yang indah ini kami mencoba mengetengahkan tema yang cukup banyak dicari, yaitu mengenai Pengertian Seni Tari – Fungsi, Peranan, Jenis, Contoh, Para Ahli. Kami sudah merangkum dari beberapa sumber serta dari pengalaman kami dalam penerapannya. Tak lupa kami menggunakan bahasa dan kosakata yang sederhana sehingga akan sangat mudah bagi siapapun yang membacanya. Nah, langsung disimak saja ulasannya dibawah ini.

Penjelasan Lengkap Pengertian Seni Tari – Fungsi, Peranan, Jenis, Contoh, Para Ahli

Pengertian Seni Tari – Fungsi, Peranan, Jenis, Contoh, Para Ahli : Seni tari merupakan salah satu budaya yang khas bagi Indonesia, karena Indonesia mempunyai berbagai macam seni tari dari berbagai daerah.


seni tari

Pengertian Seni Tari

Tari adalah dalah salah satu jenis gerak selain senam, bela diri, akrobatik, atau pantomime. Sebagai seni, tari memiliki ciri-ciri yang berbeda dengan seni-seni lain. Seni tari secara umum memiliki aspek-aspek gerak, ritmis, keindahan, dan ekspresi. Selain itu, seni tari memilki unsur-unsur ruang, tenaga, dan waktu.


Baca Juga Artikel Yang Mungkin Berhubungan :  Pengertian Seni Menurut Para Ahli Dan Bentuknya


Ruang berhubungan dengan posisi, tingkatan, dan jangkauan. Posisi berhubungan dengan arah hadap dan arah gerak. Arah hadap, seperti menghadap kedepan, kebelakang, serong kanan, dan serong kiri, arah gerak, contohnya menuju kedepan, kebelakang, memutar, atau zigzag.


Tingkatan berhubungan dengan tinggi rens\dahnya posisi duduk dan level tinggi dengan posisi kaki dijinjitkan atau dengan meloncat-loncat,. Jangkauan berhubungan dengan gerak yang panjang atau pendek, gerak yang besar atau kecil.


Tenaga sangat dibutuhkan dalam seni tari karena dengan tenaga, tari yang ditampilkan lebih kreatif. Tenaga dalam seni tari sangat berhubungan dengan rasa dan emosi, bukan dengan kekuatan otot. Gerakan tari yang dikendalikan dan diatur dengan tenaga yang berbeda-beda akan membangkitkan kesan yang mendalam, bukan hanya bagi penonton, juga bagi si penari.


Seni tari merupakan salah satu budaya yang khas bagi Indonesia, karena Indonesia mempunyai berbagai macam seni tari dari berbagai daerah. Oleh karena itu marilah kita lestarikan kebudayaan yang telah turun temurun terjaga dengan baik. Pada kesempatan kali ini disni akan mengulas tentang pengertian seni tari dimata para ahli. Marilah simak definisi yang dijabarkan oleh para ahli.


Pengertian Seni Tari Menurut Para Ahli

Berikut Ini Merupakan Pengertian Seni Tari Menurut Para Ahli.


Baca Juga Artikel Yang Mungkin Berhubungan : Pengertian Estetika Dalam Seni Beserta Konsep Dan Sejarah Keindahannya


1. Aristoteles

Menurut Aristoteles menyatakan bahwa seni tari yaitu sebuah gerakan ritmis yang mempunyai tujuan untuk menghadirkan sebuah karakter manusia, yang sebagaimana mereka bertindak dan menderita.


2.Suadarsa Pringgo Broto

Menurut Suadarsa Pringgo Broto mendefinisikan bahwa seni tari yaitu suatu ketentuan bentuk-bentuk gerakan tubuh dan ruang.


3. Jazuli

Menurut Jazuli mendefinisikan bahwa seni tari yaitu irama musik yang sebagai pengiring bisa digunakan untuk mengungkapkan maksud dan suatu tujuan yang ingin disampaikan oleh pencipta tari melalui penari.


4. Hawkins

Menurut Hawkins mendefinisikan bahwa seni tari yaitu suatu ekspresi perasaan manusia yang diubah ke dalam sebuah imajinasi ke dalam bentuk media gerak yang sehingga gerak yang simbolis tersebut sebagai ungkapan si penciptanya.


5. Soedarsono

Menurut Soedarsono menyatakan bahwa seni tari ialah sebuah ekspresi jiwa manusia yang melalui gerak-gerak yang indah dan ritmis.


6. S. Humardani

Menurut S. Humardani mendefinisikan seni tari yaitu sebuah ungkapan bentuk-bentuk gerak ekspresif yang indah dan ritmis.


7. K M A Theodora Retno Maruh

Menurut K M A Theodora Retno Maruh mendefinisikan bahwa seni tari ialah suatu kesenian yang tidak akan pernah mempunyai sifat kontemporer, baik yang pernah terlupakan sekalipun.


8. Drs. I Gede Ardika

Menurut Drs. I Gede Ardika mendefinisikan bahwa seni tari ialah sesuatu yang bisa disatukan ke dalam berbagai hal sehingga semua orang bisa menyesuaikan diri atau menyelaraskannya menurut cara pandang nya masing-masing.


9. Irmgrad Bartenieff & Forrestine Paulay

Menurut mereka mendefinisikan bahwa seni tari ialah suatu bentuk seni yang ekspresionostis yang menjembatani sebuah reaksi jiwa seseorang dengan sebuah konflik dan problem dunia modern.


10. C. Sachs

Menurut C. Sachs mendefinisikan bahwa seni tari yaitu suatu pengucapan jiwa manusia yang melalui gerak-geri berirama yang indah. Dalam kebudayaan melayu terdapat berbagai jenis tarian, dan ada tarian asli maupun tarian yang sudah dipengaruhi oleh unsur – unsur modern.


11. Dr. J Verkuyl

Menurut Dr. J Verkuyl mendefinisikan bahwa seni tari ialah suatu gerak-gerak tubuh dan anggotanya yang disusun sedemikian rupa, yang sehingga berirama.


12. La Mery

Menurut La Mery menyatakan bahwa seni tari yaitu suatu ekspresi yang berbentuk sebuah simbolis dalam wujud yang lebih tinggi yang harus diinternalisasikan untuk menjadi suatu bentuk yang nyata.


13. John Martin

Menurut John Martin mendefinisikan bahwa seni tari yaitu suatu gerak yang sebagai pengalaman yang paling awal pada kehidupan manusia.


14. Franz Boas

Franz Boas mendefinisikan bahwa seni tari yaitu suatu gerak-gerak ritmis setiap bagian tubuh, lambaian lengan, gerak dari torso atau kepala, atau pada gerak-gerak dari tungkai serta kaki.


15. Andre Levinson

Andre Levinson mendefinisikan bahwa seni tari ialah suatu gerak tubuh yang berkesinambungan yang melewati ruang yang telah ditentukan yang sesuai dengan ritme tertentu serta mekanisme, yang radar.


16. H’Doubler

Menurut H’Doubler mendefinisikan seni tari ialah suatu ekspresi gerak ritmis dari suatu keadaan-keadaan perasaan yang secara estetis dinilai, yang lambang-lambang geraknya dengan sadar dirancang untuk kenikmatan serta pada kepuasan dari pengalaman-pengalaman ulang, ungkapan, berkomunikasi, melaksanakan, serta dari suatu penciptaan bentuk-bentuk”.


17. Waterman

Menurut Waterman mendefinisikan bahwa seni tari terdiri dari sebuah gerak-gerak tubuh yang secara artistik yang secara kultural dipola serta distilasi.


18. Kealiinomohoku

Menurut Kealiinomohoku mendefinisikan bahwa seni tari ialah seni sesaat dari sebuah ekspresi yang dipertunjukkan dengan sebuah bentuk serta gagasan tertentu lewat suatu tubuh manusia yang bergerak di dalam ruang.


19. Walter Sarrel

Menurut Walter Sarrel mendefinisikan seni tari ialah suatu gerakan badan yang seimbang menurut irama tertentu dan dalam suatu tempat tertentu.


20. Ensiklopedia

Menurut Ensiklopedia seni tari ialah setiap pada saat mengoleng-olengkan tubuh dan anggotanya asal hal ini dilakukan dengan irama tertentu, ada yang diiringi musik dan ada yang tidak.


21. Susan K. Lenger

Menurut Susan K. Lenger, mendefinisikan seni tari ialah suatu gerak-gerak tubuh yang dibentuk secara ekspresif yang diciptakan manusia untuk bisa dinikmati.


Fungsi dan Peranan Seni Tari

Sebagai suatu kegiatan, seni taeri memiliki beberapa fungsi, yaitu seni tari sebagai sarana upacara, seni tari sebagai hiburan, seni tari sebagai media pergaulan, seni tari sebagai penyaluran terapi, seni tari sebagai media pendidikan, seni tari sebagai pertunjukkan, dan seni tari sebagai media katarsis. (Wardhana, 1990 : 21-36).


Baca Juga Artikel Yang Mungkin Berhubungan : Pengertian Prosa Lama Dan Baru Beserta Contohnya Lengkap


a.Seni tari sebagai sarana upacara

Tari dapat digunakan sebagai sarana upacara. Jenis tari ini banyak macamnya, seperti tari untuk upacara keagamaan dan upacara penting dalam kehidupan manusia.


b.Seni tari senagai hiburan

Tari sebagai hiburan harus bervariasi sehingga tidak menjemukan dan menjenuhkan. Oleh karena itu, jenis ini menggunakan tema-tema yang sederhana, tidak muluk-muluk, diiringi lagu yang enak dan mengasyikkan. Kostum dan tata panggungnya dipersiapkan derngan cara yang menarik.


c.Seni tari sebagai penyaluran terapi

Jenis tari ini biasanya ditujukan untuk penyandang cacat fisik atau cacat mental. Penyalurannya dapat dilakukan secara langsung bagi penderita cacat tubuh atau bagi penderita tuna wicara dan tuna rungu, dan secara tidak langsung bagi penderita cacat mental. Bagi masyarakat timur, jenis tarian ini pantangan kerena persaan iba atau tak sampai hati.


d.Seni tari sebagai media pendidikan

Kegiatan tari dapat dijadikan media pendidikan, se[erti mendidik anak untuk bersikap dewasa dan menghindari tingkah laku yang menyimpang. Nilai-nilai keindahan dan keluhuran pada seni tari dapat mengasah perasaan seseorang.


e.Seni tari sebagai media pergaulan.

Seni tari adalah kolektif, artinya penggarapan tari melibatkan beberapa orang. Oleh karena itu, kegiatan tari dapat berfungsi sebagai sarana pergaulan . kegiatan tari, seperti latihan tari yang rutin atau pementasan tari bersama, adalah sarana pergaulan yang baik.


f.Seni tari sebagai media pertunjukkan

Tari bukan hanya sarana upacara atau hiburan, tari juga bisa berfungsi sebagai pertunjukkan yang sengaja di garap untuk di pertontonkan. Tari ini biasanya dipersiapkan dsengan baik, mulai dari latihan hingga pementasan, diteliti dengan penuh perhitungan.


Tari yang dipentaskan, lebih menitikberatkan pada segi artistiknya, penggarapan koreografi yang mantap, mengandung ide-ide, interprestasi, konsepsional serta memiliki tema dan tujuan.


g.Seni tari sebagai media katarsis

Katarsis berarti pembersihan jiwa. Seni tari sebagai media media katarsis lebih mudah dilaksanakan oleh orang yang telah mencapai taraf atas, dalam penghayatan seni.


Jenis – Jenis Tari berdasarkan Fungsinya

Berdasarkan fungsinya, tari di bagi menjadi tiga jenis, yaitu tari upacara, tari pergaulan atau hiburan, dan tari pertunjukkan. Berikut ini Tari Upacara.


Baca Juga Artikel Yang Mungkin Berhubungan : Pengertian Budaya Menurut Para Ahli Beserta Definisi Dan Unsurnya


  • Upacara keagamaan.

Tari Sang Hyang, Gabor, Wayang Uwong, Gambuh, dan lain-lain (bali).
Ngalase (Jawa Barat), Senyang (Jawa Timur), dan Seblang (Banyuwangi)
Randai, Tortor (Sumatera)
Tari Gantan dan Tari Huda (Kalimantan)
Tari Mon dan Tari Tewadan (Papua)
Tari Reko Tenda (plores)
Tari Ma’gellu, Tari Pa’gellu, Tari Bissu, dan Tari Bataran (Sulawesi).

  • Upacara Kebesaran Keistanaan (Kraton)

Tari Legong Kraton (Bali)
Tari Bedoyo Semang (Yogyakarta), Bedoyo Kesawang, (Surakarta), Srimpi (jawa Timur), dan Beskalan (Situbondo)
Gending Sriwijaya (Palembang)
Tari Patudu dan Tari Pojoge (Makassar)
Tari Gembu (Sumenep).

  • Upacara Penting dalam kehidupan manusia

Upacara panen dirayakan dengan Tari Pakarena (Sulawesi Tenggara) dan Tari Manimbo (Toraja)
Upacara Khitanan dirayakan dengan tari Sisingan (Subang) dari Tari Jaranan Buto (Blitar)
Upacara Perkawinan dimeriahkan dengan Tari Beksan, Tari Lawung (Yogyakarta)
Upacara kematian menggunakan Tari Ma’bodang (Sulawesi), Tari Ma’maropkha, Tari Ma’Randing (Sulawesi)
Upacara maju perang menggunakan Tari Mandau (Kalimantan), Tari Karja (Sulawesi Timur).

Baca Juga Artikel Yang Mungkin Berhubungan : Definisi Seni Rupa Murni Dan Terapan Beserta Perbedaannya

The post Pengertian Seni Tari - Fungsi, Peranan, Jenis, Contoh, Para Ahli first appeared on GuruPendidikan.Com.

Bagaimana apakah Pengertian Seni Tari – Fungsi, Peranan, Jenis, Contoh, Para Ahli sudah cukup untuk mengobati rasa penasaran Anda? Semoga saja demikian adanya. Terima kasih sudah meluangkan waktu mampir ke situs epicologi . blogspot . com serta membaca ulasan diatas hingga selesai. Kedepannya kami akan terus mengupdate artikel pendidikan, materi pelajaran dan informasi menarik lainnya. Untuk itu pantengin terus situs ini, kalau perlu bookmark supaya Anda mudah menemukannya lagi bila suatu saat membutuhkannya.

ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Memuat...

Posting Komentar untuk "•Pengertian Seni Tari – Fungsi, Peranan, Jenis, Contoh, Para Ahli ~ Epicologi"